Tak terasa sudah 3 hari berlalu, kami tim Cinta Quran Foundation (CQF) telah sukses menggelar Amazing Muharram (Amuh) yang ke-13, di Grand Ballroom The Ritz-Carlton, Pacific Place Jakarta, tepatnya pada Ahad,14 Juli 2024.
Melelahkan memang, seluruh panitia di setiap divisi berjibaku, begandang, tidak tidur, mempersiapkan segelanya! Alhamdulillah, rasa lelah itu seolah hilang begitu saja, ketika kami melihat para peserta begitu antusias menikmati perhelatan ini, dari pagi hingga sore hari. Event ini mampu menginspirasi dan berdampak kebaikan khususnya untuk para peserta. Sekitar 3500 peserta mengikuti perhelatan ini sampai selesai.
Dengan mengusung tema The Faith : Believe, Surrender, Unstoppable. Yakni keimanan harus menjadi pondasi, panduan, sekaligus juga pegangan di berbagai kondisi atas apapun ujian keteguhan dan keikhlasan yang menantang kita.
12 narasumber hadir memberi inspirasi dan wawasan, diantaranya: Ustaz Fatih Karim (Founder & CEO Cinta Quran), KH. Abdullah Gymnastiar, Ustaz Hilman Fauzi, Coach Jamil Azzaini (Inspirator Sukses Mulia), Ustaz Sonny Abi Kim (Da’i & Co Founder PPA Institute), Arie K Untung, Pesulap Merah, Coach Asep Supriatna (Spiritual & People Development Trainer), Putri Ariani (penyanyi-penulis lagu tuna netra), Clara Shinta (Pengusaha- Mualaf/Artis Hijrah), Alvin Adam dan Dinan Salman (seorang Performer). Para narasumber yang mengisi acara tersebut, mampu ‘menghipnotis’ para peserta untuk khidmat mengikuti prosesi acara tersebut.
Ustaz Fatih Karim mengatakan, Amazing Muharram tahun ini dikemas dalam bentuk Spiritual Edutainment dipadukan teknologi multimedia membantu para peserta menemukan keimanan sejati. Menemukan energi tanpa batas yang akan melahirkan dan memperkokoh keimanan sehingga akhirnya menjadi sosok yang Unstoppable.
“Untuk menyuguhkan jawaban dari keimanan yang sejati, kami hadirkan 12 orang nara sumber yang kompeten secara ilmu maupun pengalaman. Dengan konsep yang memadukan training, talkshow dan entertaining, diharapkan Amazing Muharram 13 ini, bisa menjadi pintu pembuka dimulainya proses kokohnya iman,” tuturnya.
Sejumlah mitra CQF pun ikut terlibat dengan menjadi sponsor event Amazing Muharam ke-13 ini diantaranya: Alanabi, Buttonsearves, Jannah Tour and Trevel, Kitabisa.com, Wardah, Kahf, Ammar Kids, Riamiranda, Fatih Indonesia, Haus, OMDC Group, Bayik Chic, Vanila Hijab, Salmi Berkah Group dan King Ichan Trans.
Event ini juga diramaikan dengan pameran, sejumlah stand-stand mitra CQF beserta pengenalan program CQF tampil ‘berdiri’ di luar Ballroom 3. Para peserta sebelum masuk sesi materi dan saat break (istrirahat) dimanjakan sejumlah stand-stand yang sangat menarik dan variatif tersebut.
Update Terbaru
Update Terkait
Syiar Quran Project
Menjadi Donatur Rutin & Tak Pernah Absen Ikut Amuh!
3 bulan yang lalu . 203 viewsRumah Singgal Al-Fatih